loading...

SMPN1 Rantau Peraih Nilai UN Tertinggi di Tapin

Artikel Terbaru:
loading...
SMPN1 Rantau Peraih Nilai UN Tertinggi di Tapin BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Kepala Diinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Tapin H Juwaini menyerahkan hasil Ujian Nasional SMP dan Madrasah Tsanawiyah, Kamis (1/6/2017) siang.
Berdasarkan data disdik Tapin, peraih nilai UN tertinggi di Kabupaten Tapin diraih SMPN1 Rantau, sedangkan nilai UN tertinggi untuk madrasah tsanawiyah diraih MTsN 2 Tapin.
Pengumuman kelulusan SMP dan MTsN akan dilaksanakan secara serentak pada Jumat (2/6) pada jam 09.00 wita, jelas H Juwaini.
Pada tahun ini, hasil UN SMP/MTs tidak dirangking oleh Disdik Provinsi, jadi belum tahu Tapin berada diposisi rangking berapa untuk se Kalsel, jelas H Juwaini.
Tahun lalu Tapin berhasil meraih nilai tertinggi UN untuk SMP dan MTs, mudah-mudahan tahun ini kembali mengukit prestasi tersebut, pungkas Juwaini.

banjarmasin.tribunnews.com

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...