loading...

JALAN-JALAN: Candi Agung

Artikel Terbaru:
loading...
Pernah dengar Candi Agung? Candi Agung terletak di Kota Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Kalimantan Selatan. Jaraknya sekitar 232 kilometer dari Banjarmasin. Saya menyempatkan diri jalan-jalan ke sana ketika mengawali tahun 2011. Jika melongok ke dalam kompleks candi, nampak terasa aroma mistik, perhatikan warna kain kuning itu. Termasuk juga adanya tempat yg diberi nama Telaga Darah, semakin terasa 'menyeramkan'. Apa cerita di balik itu? Hm.....

Menurut situs Wikipedia, Candi Agung Amuntai merupakan peninggalan Kerajaan Negaradipa Khuripan yang dibangun oleh Empu Jatmika abad ke XIV Masehi. Dari kerajaan ini akhirnya melahirkan Kerajaan Daha di Negara dan Kerajaan Banjarmasin. Menurut cerita, Kerajaan Hindu Negaradipa berdiri tahun 1438 di persimpangan tiga aliran sungai. Tabalong, Balangan, dan Negara. Cikal bakal Kerajaan Banjar itu diperintah oleh Pangeran Suryanata dan Putri Junjung Buih dengan kepala pemerintahan Patih Lambung Mangkurat. Negaradipa kemudian berkembang menjadi Kota Amuntai. Candi Agung diperkirakan telah berusia 740 tahun. Bahan material Candi Agung ini didominasi oleh batu dan kayu. Kondisinya masih sangat kokoh. Di candi ini juga ditemukan beberapa benda peninggalan sejarah yang usianya kira-kira sekitar 200 tahun SM. Batu yang digunakan untuk mendirikan Candi ini pun masih terdapat disana. Batunya sekilas mirip sekali dengan batu bata merah. Namun bila disentuh terdapat perbedaannya, lebih berat dan lebih kuat dari bata merah biasa.

Oke, mungkin foto-foto ini cukup memuaskan hasrat keingintahuan Anda tentang bagaimana Candi Agung yang mungkin hanya pernah Anda dengar namanya saja.....

Foto ini diambil dari jalan masuk





















Ini dia tempat yang dinamakan TELAGA BERDARAH itu









Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...