Artikel Terbaru: |
loading...
- Hadapi ulangan dengan yakin, kerjakan dengan tenang. Bila kamu tenang, maka konsentrasi kamu pada ulangan akan lebih besar dan mudah.
- Ingatlah untuk mengulang materi sebelum ulangan. Lebih baik seminggu sebelum ulangan dilaksanakan. Ini berguna untuk mengingat kembali apa saja yang pernah kamu pelajari sebelumnya.
- Jangan memaksakan diri menguasai materi dalam waktu yang singkat.
- Berhati-hatilah dengan pola makan dan tidur kamu, terutama ketika ulangan semakin dekat. Banyaklah mengonsumsi makanan bergizi seperti ikan dan telur ayam, sertakan sayur dan buah-buahan.
- Pada hari pelaksanaan ulangan, datanglah tepat waktu.
- Pilihlah tempat duduk yang baik, jangan yang bergoyang.
- Bawalah peralatan tulis yang lengkap yang kamu perlukan.
- Simak dengan saksama semua petunjuk.
- Perhitungkan waktu dengan cermat dan teliti.
- Bacalah keseluruhan soal sebelum mengerjakan dan menentukan jawaban.
- Gunakan setiap detik dengan jitu.
- Kerjakan soal yang mudah dahulu.
- Tentukan pola pertanyaan (soal), sukar atau mudah.
- Yakini bahwa kamu memamhami setiap soal sebelum mengerjakan, bacalah kembali jika perlu.
- Hindari jawaban tergesa-gesa.
- Tebaklah jawaban dengan jitu.
- Dapatkan bantuan yang dapat kamu peroleh dari mata kunci yang biasa kamu pahami.
- Segarkan diri kamu dengan beberapa saat untuk istirahat pada waktu ulangan.
- Jangan mencoba-coba untuk mencontek.
- Teruslah bekerja sampai waktu habis.
Dari Majalah GERBANG Edisi III 2005