Artikel Terbaru: |
loading...
Dalam pelajaran B.Indonesia, kalian sering menemui materi menentukan fakta dan opini, biasanya melalui teks bacaan, berita yang diperdengarkan/dibaca, atau pada iklan.
Fakta adalah sesuatu yang benar adanya, tidak terbantahkan (Biasanya sesuatu yang menjawab pertanyaan Apa, Di mana, Kapan, Siapa, dan Mengapa).
Sedangkan opini (pendapat) adalah sesuatu yang belum tentu benar, bersifat subyektif (Biasanya yang menjawab pertanyaan Bagaimana).
Tentu kalian dapat membedakan mana yang merupakan FAKTA dan mana yang merupakan OPINI dari pernyataan-pernyataan berikut ini:
PERNYATAAN 1:
"Mungkin kami akan mengirim scout untuk mencari pemain-pemain baru untuk bermain di dalam tim yang bisa bermain untuk level seperti ini."
PERNYATAAN 2:
"Masih ada empat pertandingan tersisa."
PERNYATAAN 3:
"Kita masih punya kans."
(Wim Rijsbergen, Pelatih Indonesia)
PERNYATAAN 4:
"Saya tidak setuju dengan perbedaan fisik dan postur tubuh, karena seperti yang Anda lihat, tidak ada gol-gol yang tercipta dari keunggulan postur tubuh."
(Peter Taylor, Pelatih Bahrain)
PERNYATAAN 5:
"Harus introspeksi, termasuk manajemen timnas. Keterlambatan kepulangan ke Jakarta seharusnya tidak sampai terjadi. Contoh lain kesalahan manajemen timnas adalah terkait keberangkatan M Nasuha ke Iran. Sang bek sebelumnya sudah dipastikan tak bisa main karena akumulasi kartu, namun tetap disertakan dalam lawatan ke Tehran."
(Bambang Nurdiansyah, mantan pemain Timnas)
PERNYATAAN 6:
"FIFA memang tak bisa tolerir gangguan-gangguan seperti itu. Kita semua pun ingin menjadi tuan rumah yang baik dan menang secara ksatria."
PERNYATAAN 7:
"Sebenarnya penonton kita hampir semuanya tertib. Hanya satu-dua orang yang pakai petasan. Oleh karena itu ke depan ini jadi pelajaran.
PERNYATAAN 8:
"Polisi dan petugas diharap lebih tegas untuk men-screening suporter yang masuk, dengan melakukan sweeping dan semacamnya."
(Andi Mallarangeng, Menpora)
PERNYATAAN 9:
"Di pertandingan selanjutnya, Indonesia akan menjamu Qatar pada 11 Oktober dan balik bertamu ke Qatar pada 11 November."
PERNYATAAN 10:
"Setelah itu, bertanding di kandang menjamu Iran (15 November) dan terakhir dijamu Bahrain (25 Februari 2012)."
(Numpang Nampang dot com +o+)
Jawaban:
FAKTA: 2,4,5,6,9,10
OPINI: 1,3,7,8
Contoh Soal Ujian Nasional
Sumber foto dan pernyataan: Detiksport.com