loading...

Perubahan Makna Sinestesia dan Asosiasi

Artikel Terbaru:
loading...
Perubahan Makna Sinestesia dan Asosiasi--
Dalam pelajaran bahasa Indonesia, kita mengenal perubahan makna (pergeseran makna) sinestesia, asosiasi, ameliorasi, peyorasi, generalisasi, dan spesialisasi. Kita akan bahas sinestesia dan asosiasi dulu.

1.Sinestesia adalah perubahan makna yg disebabkan oleh penangkapan dua indera yg berbeda
Contoh: Sambil tersenyum manis, ia memandangku.
Keterangan: manis mengalami pergeseran dari indera pengecap menjadi indera penglihatan
Contoh lain:
- Senyumnya yang manis membuat ia disenangi banyak orang.
- Ia menatapku dengan tatapan dingin.
- Suara anak itu sangat lembut, nyaris tidak terdengar.
- Tatapan matanya tajam sekali.

2.Asosiasi adalah perubahan makna secara kiasan
Contoh: Orang itu sudah menerima amplop dari pengusaha itu
Keterangan: amplop= uang terima kasih
Contoh lain:
- Pertunjukan lawak itu mengocok perut penonton.
- Mike Tyson menumbangkan lawannya hanya dalam satu ronde.
- Perlu sedikit pelicin agar urusanmu lancar.


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...